SuksesPos.com, Pekanbaru,- Keluarga besar SMA 11 Pekanbaru melepas 278 siswa kelas XII yang telah menyelesaikan studinya. Pelepasan siswa tersebut berlangsung bersamaan perpisahan yang digelar di Hotel Arya Duta jl.Dipinegoro Pekanbaru, Selasa(17/4/2018).
Acara pelepasan dan perpisahan tersebut berlangsung meriah. Dimana para siswa menampilkan berbagai kreasi seni seperti nyanyian solo, paduan suara dan tarian daerah. Para siswa, majelis guru, orang tua dan undang lainnya membaur dalam suasan penuh kegembiraan.
Perpisahan yang diikuti 278 siswa kelas XII beserta ratusan siswa kelas X dan XI. Ditambah dengan orang tua siswa, majelis guru, komite dan undangan lainnya. Tampak juga hadir Kepala Dinas Pendidikan Riau Rudiyanto dan PLh Disdik Riau Indra Agus Lukman.
Perpisahan ini merupakan pelepasan penyerahan kembali 278 siswa kelas XII kepada orang tuanya. Dimana setelah 3 tahun dididik di sekolah.
" Hari ini kami lepas dan diserahkan kembali anak-anak kepada Bapak dan Ibuk. Atas nama sekolah kami mengucapkan terimaksih atas kepercayaan yang diberikan kepada kami untuk mendidik anak Bapak dan Ibuk. Andai kata ada kesalahan yang dilakukan, kami mohon dimaafkan," ungkap kepala SMA 11 Pekanbaru Suprapto,M.Pd.
Pada kesempatan perpisahan tersebut, Prapto atas nama sekolah memberikan apresiasi kepada puluhan siswa yang telah mengukir prestasi yang mengharumkan nama sekolah baik di tingkat daerah maupun pada level nasional.
" Kami ucapkan terimaksih kepada para siswa yang telah sukses menorehkan prestasi terbaiknya yang telah mengharumkan nama sekolah. Semoga anak-anak nanti juga berhasil mengembangkan bakatnya dan dapat melanjutkan pendidikan keperguruan tinggi untuk mewujudkan cita-citanya," tutur Parapto.
Menurut Prapto, kedepan tantangan cukup berat, persaingan sangat ketat. Kalau hanya tamatan SMA akan sulit untuk bersaing. Makanya perlu pendidikan tinggi dalam meningkatkan kompetensi diri untuk bisa berkompetitif secara sportif di dunia global.
Prapto optimis siswanya lulus sertus persen dengan nilai yang terbaik. Sehingga mudah masuk perguruan tinggi favorit.
" Semoga para siswa lulus dengan nilai yang terbaik dan memuaskan, " harapnya
Acara ditutup dengan bersalaman dan makan siang bersama.(jun).
0 komentar: