Monday, 4 March 2019

SMAN 5 Pekanbaru Juara Umum Lomba Lintas Alam PMR Se- Provinsi Riau.



SuksesPos.com, Pekanbaru, - Siswa  SMAN 5 Pekanbaru kembali mengukir prestasi yang sangat membanggakan. Prestasi yang yang dicapai tersebut yakni juara umum Lomba Lintas Alam (LLA) PMR WIRA dan PMR MADYA se- Provinsi Riau yang digelar  oleh Universita Riau pada tanggal 2-3 Maret 2019.

Juara umum diperoleh, dikarnakan tim dari SMAN 5 Pekanbaru berhasil meraih 5 tropi dari 5 katagori perlombaan.

Kepala SMAN 5 Pekanbaru, Selamet, S.Pd, mengapresiasi atas keberhasilan siswanya menjadi juara umum pada  lomba lintas alam tersebut.

"Saya sangat bangga atas prestasi para siswa yang telah membawa harum nama sekolah, meski dengan peralatan yang seadanya, namun siswa kita mampu bersaing dan cekatan dalam lomba itu. Alhamdulillah berhasil meraih juara umum," ungkap Selamet.

Selamet menyebutkan,  pihaknya  terus membina siswa yang memiliki bakat dan talenta.  Pihak sekolah juga akan selalu mensupport  dan memberikan  pembinaan secara inten kepada peserta didik. 

Dengan demikian  siswa dapat  bersaing lebih baik lagi dengan sekolah lain di Pekanbaru pada umumnya dan Riau khususnya. "Kita akan terus peduli dan mendukung pengembangan potensi dan bakat para siswa," paparnya.

Menurut Selamet, bukan saja kali ini, namun sebelumnya, PMR sekolah kita sudah beberapa kali memperoleh juara. 

"Prestasi ini menjadi  kebanggan kami warga SMAN 5 Pekanbaru. Prestasi kali ini tidak lepas dari latihan dan kerja keras peserta didik. Semoga prestasi yang diraih kali ini bisa dipertahankan bahkan ditingkatkan pada masa yang akan datang," ujarnya.

Lebih jauh disampaikannya, dari prestasi dan piala yang telah diraih ini, diharapkan bisa menjaei pemicu dan Motofasi pula bagi siswa lain. Agar bisa pula mengukir prestasi terbaiknya dibidang yang lainnya.

"Diharapkan kepada seluruh siswa agar mampu mempertahankan apa yang sudah didapat. Kedepan tentunya akan dapat ditibgkatkan lagi di event bergengsi lainnya, " harap Selamet.(jun).

Previous Post
Next Post

0 komentar: