Thursday 24 June 2021

SMANFOUR Terima Kunjungan Silaturahmi SMAN 11 Pekanbaru.

SuksesPos.com, Pekanbaru,-Kepala SMANFOUR Pekanbaru Hj.Yan Khoriana,M.Pd berserta wakil dan guru menerima  kunjungan silaturahmi SMA Negeri 11 Pekanbaru pada Selasa(22/6/2021).

Rombongan SMAN 11 yang dipimpin Kepala sekolahnya Suprapto,M.Pd disambut dengan penuh hangat dalam suasana kekeluargaan.

Selain menjalin hubungan yang baik, kunjungan tersebut dalam rangka studi banding untuk peningkatan kualitas dan kemajuan antara 2 sekolah, kerjasama apik ini merupakan yang pertama, dan sangat diapresiasi oleh Pimpinan kedua sekolah.

Dalam kunjungan tersebut, kedua pimpinan sekolah saling memberikan motivasi, informasi dan shering pengalaman serta berbagi ilmu untuk kemajuan kedua sekolah. 

" Alhamdulillah, sangat apresiasi dengan kunjungan dan silaturahmi dan SMAN 11 Pekanbaru.Kami merasa ikatan kekeluargaan yang luar biasa ditambah lagi dapat shering ilmu dan bertukar pengalaman. Dengan harapan akan memberikan ide-ide cemerlang bagi kemajuan pendidikan kedua sekolah," harap Khori.

Pada kunjungan tersebut, rombongan SMAN 11 Pekanbaru meninjau suasana dan berbagai fasiltas sekolah. Kunjungan diakhiri dengan berpose bersama.(jun)



Previous Post
Next Post

0 komentar: